Museum Ketransmigrasian Provinsi Lampung mendapat kunjungan dari Direktorat Kementerian Transmigrasi dalam rangka monitoring dan evaluasi program transmigrasi serta pelestarian sejarah transmigrasi di Indonesia.
Dalam kunjungan tersebut, tim dari kementerian meninjau berbagai koleksi dan dokumentasi sejarah transmigrasi yang tersimpan di museum. Museum ini menyajikan perjalanan sejarah transmigrasi sejak masa kolonial hingga era modern, termasuk peran Lampung sebagai salah satu daerah tujuan utama program transmigrasi di Indonesia.
“Kami sangat mengapresiasi upaya pelestarian sejarah transmigrasi yang dilakukan di museum ini. Diharapkan museum ini dapat terus dikembangkan sebagai pusat edukasi dan informasi bagi masyarakat luas, terutama generasi muda,” ujar salah satu perwakilan dari Direktorat Kementerian Transmigrasi.
Selain meninjau koleksi museum, rombongan juga berdiskusi dengan pihak pengelola terkait pengembangan museum ke depan tentang. Salah satu yang dibahas adalah rencana peningkatan fasilitas dan digitalisasi koleksi agar lebih mudah diakses oleh masyarakat. Kementrian juga akan mengusahakan memperbaiki bangunan - bangunan yang masih milik pusat agar nanti dihibahkan ke daerah dalam kondisi baik dan dapat bermanfaat bagi kemajuan museum ketransmigrasian
Museum Ketransmigrasian merupakan satu-satunya museum di Indonesia yang secara khusus mengabadikan sejarah transmigrasi. Dengan adanya kunjungan dari Direktorat Kementerian Transmigrasi, diharapkan museum ini semakin dikenal dan mendapat perhatian lebih dalam pengembangannya.