UPTD Museum Ketransmigarian melakukan kegiatan Sosialisasi Permuseuman yang dilaksakan pada Senin, 19 September 2022 di Gedung Serba Guna (GSG) Museum Ketransmigrasian Provinsi Lampung.
Sosialisasi mengusung tema "Museum Sebagai Sumber Edukasi Sejarah dan Budaya".
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan Museum Ketransmigrasian kepada masyarakat khususnya siswa/i sekolah menengah melalui guru-guru mata pelajaran sejarah yang ada di Provinsi Lampung, serta diharapkan dapat mendorong kepedulian masyarakat terhadap museum.
Narasumber Sosialisasi Permuseuman yaitu Ibu Ni Putu Galih Pratiwi, M.Hum dengan materi museum dan sejarah perpindahan penduduk di Lampung. Kemudian dilanjutkan oleh Ketua MGMP Sejarah Provinsi Lampung, Bapak Ersontowi, S.Pd., M.Pd yang menyampaikan materi museum sebagai sumber edukasi.
Dengan adanya kegiatan ini, museum juga mendapatkan masukan dari para peserta, baik itu terkait peranan museum dalam dunia pendidikan maupun sarana edukasi masyarakat, khususnya masyarakat sekolah.