Post

Museum Ketransmigrasian turut ambil bagian dalam Pameran Museum Regional Se-Sumatera yang diselenggarakan di Museum Negeri Provinsi Lampung. Acara yang berlangsung dari 14 hingga 28 Agustus 2024 ini mempertemukan berbagai museum dari seluruh wilayah Sumatera untuk menampilkan koleksi dan sejarah unik masing-masing.

Mengangakat tema "Aksara Khazanah Intelektual Merajut Masa Lalu Merangkai Masa Depan". Pameran ini menjadi ajang penting bagi Museum Ketransmigrasian untuk memperkenalkan sejarah panjang program transmigrasi di Indonesia, serta dampaknya terhadap perkembangan sosial dan budaya di berbagai daerah. Museum Ketransmigrasian menampilkan sejumlah dokumentasi yang menggambarkan perjalanan para transmigran, serta peran pemerintah dalam memfasilitasi perpindahan penduduk dari pulau Jawa ke berbagai wilayah di luar Jawa.

Kehadiran Museum Ketransmigrasian dalam pameran ini mendapat sambutan hangat, terutama dari para kepala museum yang hadir dari berbagai provinsi di Sumatera. Mereka memberikan apresiasi tinggi atas kontribusi Museum Ketransmigrasian dalam menjaga dan mempromosikan sejarah penting ini kepada generasi muda. Kunjungan dari para kepala museum ini diharapkan dapat memperkuat kerjasama antar museum di Sumatera, serta membuka peluang untuk kolaborasi di masa depan.

Pameran ini tidak hanya menjadi ajang bagi masyarakat untuk belajar tentang sejarah, tetapi juga sebagai momen penting bagi para pengelola museum untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman, serta memperkuat jaringan di antara mereka. Diharapkan dengan adanya pameran ini, masyarakat Sumatera, khususnya Lampung, akan semakin mengenal dan menghargai kekayaan budaya dan sejarah yang dimiliki oleh daerah mereka.

Pameran Museum Regional ini akan berlanjut hingga tanggal 28 Agustus dengan berbagai kegiatan pendukung seperti lokakarya, seminar, lomba - lomba, dan diskusi interaktif.